PEMBANGUNAN JEMBATAN HD 785 (PIT E BLOK 7 EAST – OPD H4 BLOK 56) DALAM RANGKA MENDUKUNG TARGET RENCANA PRODUKSI DI BMO PT BERAU COAL

Adnan Fadhlullah Muharam, Dudu Anwar Sanusi, Ichsan Sebastian

Abstract


Binungan Mine Operation (BMO) adalah salah satu site operasional tambang yang dimiliki oleh PT Berau Coal, dengan rencana produksi site BMO dari tahun 2017 hingga 2025 adalah sebesar 646 Juta Bcm overburden (OB) dan 61 juta MTon (MT) batu bara dengan stripping ratio (SR) 10.58. Untuk merealisasikan rencana penambangan tersebut dibutuhkan jembatan pengangkutan Over Burden (OB) yang melintasi Sungai Inaran dengan lebar sungai ± 30 meter dan tinggi pasang surut hingga 7 m. Jembatan pengangkutan OB akan menghubungkan PIT E (blok 7) dengan Out Pit Dump (OPD) Pit H4 blok 5-6 yang memiliki kapasitas sebesar 60 juta Bcm. Dengan mempertimbangkan volume timbunan yang di rencanakan dan opportunity dumping jarak dekat, desain jembatan dibuat dua lajur agar kegiatan penambangan dapat optimal. Jembatan dibangun dengan bentang 50 m, dan dibagi menjadi 2 segmen yaitu bentang 24 m dan 26 m. Jembatan di desain untuk bisa mengakomodir unit Heavy Duty (HD) 785 dengan berat total (muatan) 163.78 t. dan axle load (maks) 112.353 t serta dibangun dengan sistem komposit meggunakan girder baja. Permodelan jembatan dilakukan dengan menggunakan program Autodesk Robot Structure dengan di dukung data geoteknik, sehingga didapat desain yang optimal. Dengan dibangunnya jembatan HD ini, menjadikan alternative area dumping point untuk kebutuhan site BMO semakin banyak sehingga dapat memenuhi rencana produksi jangka panjang yang telah disusun, jembatan ini juga berperan dalam pemangkasan jarak dumping yang semula jarak dumping dari Sisi Timur ke sisi Barat sebesar 3,5 km menjadi 2,5-3 km.

Keywords


Tambang, Batubara, Over Burden, Out Pit Dump, Jembatan, Heavy Duty

Full Text:

PDF

References


Anonim, (2009): Specifications & application handbook, Edition 30, Komatsu Inc.

Anonim (2017): Laporan perancanaan struktur girder , PT. Maratama Cipta Mandiri.

CHID Dept. (2017): Capital Expenditure Approval : Connecting bridge construction for HD785 from Pit E Block 7 East to OPD H4 Block 5-6 BMO, PT. Berau Coal.

Brata, Edy E. (2018): As Build Drawing : Pembangunan jembatan HD 785 Blok 5-6 BMO, PT. Bornes Citra Nusa.

Badan Standarisasi Nasional (2012): SNI 1726 - 2012 : Tata cara perencanaan ketahanan gempa untuk struktur bagunan gedung dan non gedung,

Badan Standarisasi Nasional. Badan Standarisasi Nasional (2016): SNI 1725 - 2016 : Standar pembebanan untuk jembatan, Badan Standarisasi Nasional.

Badan Standarisasi Nasional (2005): RSNI T 03 - 2005 : Perencanaan struktur jembatan beton, Badan Standarisasi Nasional.

Badan Standarisasi Nasional (2013): SNI 2833 - 2013 : Gempa untuk jembatan, Badan Standarisasi Nasional.


Article Metrics

Abstract view : 180 times
PDF - 134 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.